Berita Kertiawan
Berita Terkini
PT BPR Bank Kertiawan kembali menorehkan prestasi membanggakan di dunia perbankan nasional. Pada ajang “Infobank BPR Awards 2025”, Bank Kertiawan berhasil meraih predikat “Sangat Bagus” sebagai bagian dari 413 BPR Terbaik 2025, untuk kategori aset Rp500 Miliar – < Rp1 Triliun (periode Desember 2023–2024).
Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas komitmen Bank Kertiawan dalam menjaga kinerja keuangan yang sehat, layanan yang prima, serta inovasi berkelanjutan di tengah dinamika industri perbankan.
Direktur Utama Bank Kertiawan Ibu Emic Dwi Setyawati GS, SE, MBA. menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh tim yang telah bekerja dengan dedikasi tinggi, serta kepada nasabah atas kepercayaan dan loyalitas yang terus menguatkan langkah perusahaan.
“Capaian ini bukan hanya hasil kerja keras, tapi juga bentuk harmoni antara manajemen, karyawan, dan nasabah yang menjadi bagian penting dalam setiap perjalanan kami,” ujarnya.
BPR Bank Kertiawan Raih Predikat “Sangat Bagus” dari Infobank 2025
A Wonderful Journey: Perjalanan Tak Terlupakan Bersama Bank Kertiawan
Bank Kertiawan Rayakan 31 Tahun Perjalanan dengan Semangat “A Wonderful Journey Filled With Love and Care”
Perbarindo Gelar Munaslub 2025: Harmonisasi Nomenklatur untuk Penguatan Industri Bank Perekonomian Rakyat
BPR Siap Hadapi Tantangan Digital: Seminar Nasional dan Munaslub Perbarindo 2025 Resmi Digelar di Yogyakarta